AVG kali ini meng-upgrade versi 9.0 ke 10.0 atau lebih dikenal dengan nama AVG 2011. Dalam AVG 2011 ada berbagai penambahan fitur - fitur baru dan tampilan baru dengan warna dasar hitam. Bukan hanya dari tampilan saja, ternyata bagian lambang AVG dan tulisan AVG juga ikut berubah.
Fitur - fitur yang ditambah seperti adanya PC Analyzer yang berfungsi untuk mempercepat kinerja komputer, mempercepat jaringan internet dan lain - lain, jika anda aktifkan dia akan mulai mencari Registry Error, Junk File, Fragmentation, Broken Shortcuts, jika PC Analyzer menemukan semua itu, anda diminta untuk memperbaikinya namun anda harus membeli software AVG bernama PC TuneUp.
Kemampuan scan pun tak luput dari pembaruan, terbukti dengan cepatnya AVG Anti-Virus Free men scan layaknya Anti-Virus berbayar. Fitur yang mengesankan pula yaitu AVG kini bisa update otomatis tanpa harus kita meng-klik update now,namun setelah update AVG "minta" restart komputer saat selesai update. AVG linkScanner kini lebih tangguh men-scan situs situs berbahaya yang mengandung malware / virus. AVG LinkScanner akan memberikan notifikasi di situs jejaring sosial facebook jika anda membagikan sebuah tautan website yang bertuliskan secured by AVG LinkScanner dan diberikan situs dari AVG
Satu lagi kecanggihan yang diberikan untuk AVG Free, yaitu fitur Anti Rootkit yang hanya bisa ditemukan di AVG berbayar pada versi lawas namun kini AVG Free 2011 dilengkapi pula dengan Anti Rootkit. fitur ini akan menscan seluruh komputer dengan memilih pilihan Anti-Rootkit scan yang ada pada pilihan scan options.
Selain fitur, ternyata tampilan dan lambang AVG pun juga kena penyegaran, pasalnya warna dasar yang awalnya biru dan putih sekarang berubah menjadi hitam dan ada aksen kebiru - biruan dan putih. Lambang AVG terlihat juga perbedaanya, warna pada keempat dari lambang AVG berubah agak gelap dan mengkilat, selain itu pada tulisan AVG, huruf "G" pun berubah yang awalnya bulat sekarang lurus.
Untuk download AVG 2011 klik http://free.avg.com/
Oct 28, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment