Apr 26, 2011

Kesalahan Fatal Pada Komputer

Komputer kini menjadi salah satu kebutuhan yang penting bagi sebagian kalangan masyarakat dunia. Dengan komputer, semuanya bisa dilakukan seperti bekerja, bermain, mencari informasi, dan lain - lain bisa dilakukannya.

Tapi apakah anda sudah mempersiapkan semua yang dibutuhkan untuk membeli atau merakit komputer atau laptop? Persiapan yang paling rumit adalah mempersiapkan Software dan Operating System, tanpa OS komputer atau laptop yang anda beli tidak bermanfaat apa - apa.

Namun kami tidak membahas tentang OS, tetapi resikonya. Kebanyakan orang hanya "tinggal pake" komputernya tanpa memperhatikan keamanan komputer dan kesehatan komputer ( System ). Memang terlihat sepele tapi sangat penting bagi komputer.

Sebuah AntiVirus sangat penting bagi komputer untuk menghalau virus dan sejenisnya, namun ada yang mengatakan "udah pake AntiVirus ini, aman" tapi dia tidak melihat versi, itu fatal. Ada pula yang mengatakan "ngapain?berat - beratin komputer doang" itu lebih fatal lagi. Pasalnya komputer itu jika tidak ada AV akan lebih cepat untuk Install ulang.

Kalau System Cleaner berfungsi untuk memantau kesehatan komputer apakah komputer kita sehat atau sakit ( hanya istilah ). Sebuah System Cleaner dibilang software yang cukup penting untuk sebuah komputer, sebab software inilah yang berperan membereskan komputer jika komputer kita ada yang bermasalah. Biasanya pada System Cleaner telah terpasang Registry cleaner seperti CCleaner yang menjadi no.1 didunia dalam software System Cleaner.

Kesimpulannya adalah sebuah software AntiVirus dan System Cleaner merupakan software yang sangat penting agar komputer anda tidak sering rusak dan install ulang. Apa jadinya jika software sepenting itu tidak ada? Tentu anda akan mengeluarkan uang lebih untuk memperbaiki komputer anda, oleh sebab itu berterima kasih, menghargai, dan memakai produk para pembuat AntiVirus dan System Cleaner.

>>Virtech Indonesia

0 comments:

Post a Comment

    Blogger news

    Back to top
notifikasi
close